
Chelsea Football Club telah mengkonfirmasi bahwa Todd Boehly dan konsorsium Clearlake telah menyelesaikan proses pengambilalihan.
Roman Abramovich telah menyelesaikan penjualan Chelsea Football Club dan perusahaan terkait ke grup investasi yang dipimpin oleh Todd Boehly dan Clearlake Capital. Kesepakatan akhir dan definitif telah dicapai pada Jumat malam. Penyelesaian kesepakatan pengambilalihan diselesaikan jelang satu hari sebelum izin operasi pemerintah berakhir pada 31 Mei 2022.
Chelsea telah menerima lebih dari 250 penawaran dari para calon pembeli yang diusulkan dan mengadakan diskusi rinci dengan lebih dari 100 individu dan entitas. Menandatangani 32 perjanjian kerahasiaan sejak klub dijual menyusul sanksi yang diberikan kepada Roman Abramovich. Pada akhirnya, klub menerima 12 tawaran yang kredibel, menghasilkan 4 dan kemudian 3 penawar akhir. Konsorsium Todd Boehly dan Clearlake Capital terpilih sebagai penawar pilihan.
Di awal proses sejumlah pihak yang tertarik untuk membeli Chelsea termasuk kelompok yang dipimpin oleh Sir Martin Broughton dan keluarga Ricketts, pemilik Chicago Cubs, dan pemilik Ineos Sir Jim Ratcliffe.
Pada akhirnya tawaran Todd Boehly tetap menjadi favorit dan akhirnya dapat menyelesakan kesepakatan ini dengan nilai £ 4,25 miliar dan menjadikan penjualan klub sepakbola paling mahal sepanjang masa.
Chelsea juga menyampaikan bahwa proses pengambilalihan ini dilakukan secara menyeluruh dan dalam waktu singkat, dan banyak yang memprediksi tidak cukup waktu untuk menyelesaikannya, karena transaksi ini belum pernah terjadi sebelumnya.
Transaksi seperti ini biasanya membutuhkan waktu sembilan bulan hingga satu tahun untuk diselesaikan; tetapi Chelsea melakukannya dalam waktu kurang dari tiga bulan.
Dalam laman resmi klub, Chelsea telah menyampaikan pertanyaannya: “Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua penawar atas keikutsertaan, upaya, dan partisipasi mereka dalam proses ini. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada tim sepakbola pria dan wanita kami, staf kedua tim, semua orang di akademi kami, dan khususnya Thomas Tuchel dan Emma Hayes atas kesabaran dan dukungan mereka selama proses ini. Dan, tentu saja, terima kasih kepada semua mitra, staf, dan penggemar kami selama fase sulit ini.
“Kami juga ingin memberikan penghargaan kepada Forum Fans, Chelsea Supporters Trust, Chelsea Supporters Group, Chelsea Supporters Club, dan Chelsea Pitch Owners yang telah terlibat dengan calon pembeli dalam menyampaikan pandangan dan harapan mereka kepada calon pemilik baru.”
Welcome Todd boehly, The New Era
Thank You Roman Abramovich, Forever Blue!